Tahapan Skincare Malam Ala Korea
Perawatan muka atau skincare mempunyai banyak tahap, yaitu dari mulai mencuci muka
sampai memakai beberapa produk skincare.
Mempunyai wajah yang mulus dan bersinar ala wajah orang korea adalah idaman
semua orang. Untuk itu kita simak yuk, bagaimana tahapan skincare yang biasa orang-orang korea lakukan setiap malam pada
wajahnya.
Tahapan skincare
ala korea ada 10 tahap. Mulai dari makeup
remover, cleansing, exfoliator, toner, essence,
serum, sheetmask, eye cream, moisturizer,
dan lip mask. Yuk simak baik-baik
tahapan skincare ala korea.
1.
Makeup Remover
Tahap ini adalah tahapan
untuk menghapus makeup dengan produk
pembersih makeup, seperti micellar water, tissu makeup remover, cleasing
oil, cleasing milk, atau cleansing blam.
Tahapan ini juga berfungsi untuk melembabkan wajah.
2.
Cleansing
Tahap ini adalah mencuci
wajah dengan air dan facial wash atau
sabun untuk wajah. Gunakan facial wash
yang gentle dan lembut dan jangan
memilih facial wash yang ada scrubnya karena bisa menyebabkan iritasi
pada wajah terlebih jika wajah kalian sedang berjerawat.
3.
Exfoliator
Tahap selanjutnya adalah
menghapus sisa makeup atau kotoran
yang masih menempel pada wajah setelah melakukan dua tahap sebelumnya. Tahap
ini juga berfungsi untuk membuang sel-sel kulit mati maka dari itu exfoliator tidak boleh dilakukan setiap
hari. Baik dilakukan minimal dua sampai tiga kali dalam seminggu.
4.
Toner
Tahapan ini dilakukan
agar produk selanjutnya bisa terserap dengan efektif. Selain itu toner digunakan
untuk melebabkan wajah. Toner bisa digunakan dengan kapas atau dituangkan di
tangan lalu di aplikasikan ke wajah.
5.
Essence
Tahapan ini dilakukan
untuk melembabkan wajah. Selain itu, essence
bisa membuat kulit menjadi cerah dan glowing
seperti orang korea.
6.
Serum
Serum ini banyak jenisnya
dan digunakan sesuai kebutuhan kulit yang sedang kalian alami. Gunakan serum
secara merata dengan menggunakan tangan saja karena jika menggunakan kapas maka
produk akan terserap ke kapas.
7.
Sheetmask
Sheetmask adalah jenis masker yang digunakan sekali pakai.
Masker ini berfungsi untuk melembabkan wajah. Tahapan ini juga hanya boleh
dilakukan dua atau tiga dalam seminggu. Gunakan masker ini selama 10-20 menit
jika lebih dari itu maka nutrisi yang terdapat dalam sheetmask akan kembali terserap.
8.
Eye Cream
Tahapan ini digunakan
untuk melembabkan bawah mata agar tidak adanya garis atau perubahan warna pada
bawah mata. Selain mencegah mata panda, Eye
cream bisa menyembuhkan hal itu. Gunakan tahap ini dua kali sehari selama setiap
hari.
9.
Moisturizer
Tahapan ini berfungsi
untuk melembabkan wajah dan mencerahkan kulit sesuai dengan kndung yang
terdapat dalam pelembab tersebut. Tahapan ini jangan sampai dilupakan karena
tahapan ini sangat penting. Ingat kulit yang lembab adalah kulit yang sehat dan
bisa membuat wajah terlihat bersinar atau glowing.
10. Lip Mask
Tahapan ini berfungsi agar bibir memiliki warna yang
cerah dan melembabkan. Penggunaan produk bibir setiap hari tentu membuat bibir
menjadi kering. Hal itulah yang membuat bibir menjadi kering dan berubah
menjadi gelap.
Pengen banget punya kulit mulus, infonya bermanfaat..
BalasHapusbermanfaat banget infonyaa! semoga semua cewe punya kulit yang diidamkan hihi
BalasHapusMaaci infonya author. Jadi semangat skincarean 😍
BalasHapusTerima kasih infonya. Bermanfaat banget nii terutama buat aku yg belum begitu paham tahapan skincare
BalasHapusKeren tulisannnya
BalasHapusWah ternyata aku salah ngurutan skinacare ya, makasi infponyaa jd tau
BalasHapusBermanfaat banget infonya
BalasHapusBanyak juga yaa urutannya
BalasHapusternyata ada urutan juga makek skincare😂
BalasHapusBanyak juga ya langkahnya. Pantes orang korea pada glowing 😍
BalasHapusoalaahh begini terimakazih ka infonya dari gatau jadi tauu sayaa
BalasHapus